Tag: Real Madrid

Penyebab dan Faktor Real Madrid Babak Belur

Nama Carlo Ancelotti merupakan nama yang tidak asing lagi di dunia persepak bolaan. Laki-laki kelahiran Italia ini memang sangat mencintai sepak bola. Ia mulai karirnya di dunia sepak bola sebagai pemain profesional sejak tahun 1976 ketika usianya masih belasan tahun. Selama menjadi pemain, ia berkarir di 3 klub sepak bola ternama yaitu Parma, A S Roma dan juga AC Milan. Setelah pensiun menjadi pemain, Ancelotti masih ada di ranah yang sama namun kali ini ia menjadi pelatih.

Karirnya dalam melatih tim sepak bola dimulai sejak tahun 1995. Ia pun melatih cukup banyak tim bola yang kini menjadi tim-tim besar yang sangat kuat misalnya Reggiana, Parma, Juventus, Milan, Chelsea, PSG, Real Madrid, dan Bayern Munchen. Dari sepanjang perjalanannya menjadi pelatih, kualitas Carlo Ancelotti tidak perlu dipertanyakan lagi.

Kekalahan Real Madrid Tamparan untuk Carlo Ancelotti

Pelatih satu ini merasa sangat bersalah atas kekalahan yang dialami oleh Real Madrid ketika melawan Barcelona. Tim yang dibelanya ini kalah (0-4) dengan telak yang membuat ini menjadi sebuah tamparan untuk Carlo Ancelotti. Real Madrid kemarin tampil tak berkutik mendapatkan serangan dari Barcelona. Ancelotti mengakui ada banyak sekali kesalahan fatal yang terjadi ketika Real Madrid bertanding melawan Barcelona, salah satunya adalah karena ketidak hadiran Karim Benzema dan beberapa faktor lain.

Terkuak Beberapa Kesalahan Fatal Real Madrid

  1. Modric jadi False-Nine
    Absennya Benzema pada pertandingan melawan Real Madrid kemarin berdampak sangat bessar sekali. Sebenarnya ada dua striker di bangku cadangan yaitu Diaz dan Jovic, namun Ancelotti malah memainkan Modric sebagai false nine di lapangan. Hal ini membuat posisi tim menjadi kacau dan Barca dapat bermain merajalela.
  2. Kebingungan Bek
    Ancelotti pun mengambil keputusan dengan memposisikan Carvajal di bek kanan, serta Nacho di bek kiri. Namun kedua pemain ini sering sekali keluar dari posisi sehingga pemain lain jadi kebingungan.
  3. Tidak ada Rotasi
    Karena ada beberapa pemain yang absen, seharusnya Ancelotti melakukan perombakan posisi tim yang intens. Namun yang terjadi adalah, barisan pemain dibuat tetap sama sehingga menjadikan pemain malah kebingungan.

5 Bintang Real Madrid dengan Gaji Tertinggi

Nama Real Madrid sudah pasti tidak asing lagi di telinga dunia. Bukan hanya penggemar sepakbola, bagi non-fans sepakbola juga sudah pasti mengetahui nama klub bola yang sudah tidak asing lagi ini. Karena merupakan salah satu klub besar, tentu saja Real Madrid terus mempertahankan tim nya agar tetap kompak dan tidak terkalahkan. Ini adalah salah satu alasan dibalik Real Madrid yang sangat sering memboyong pemain bintang dengan harga selangit.

Real Madrid sangat tidak keberatan sama sekali mengeluarkan berapapun agar bisa mengumpulkan para pemain berkualitas dalam tim nya. Melihat tim ini bak kumpulan para pemain bola dunia terkenal yang memakai seragam sama dan bermain untuk Los Blancos.

Pemain Real Madrid dengan Gaji Terbesar

  1. Toni Kroos
    Gelandang berusia 32 tahun ini telah menjadi bagian dari Real Madrid sejak 8 tahun yang lalu. Kroos datang dari Bayern Munchen dan seperti yang terlihat, kini ia sangat betah sekali berada di Real Madrid. Selama berada di tim ini, Toni Kroos telah bermain 344 pertandingan dan memenangkan 14 gelar. Harga kontrak Toni Kroos adalah Rp 6,8 miliar setiap minggunya.
  2. Marcelo
    Dapat dikatakan Marcelo sangat senior sekali. Pasalnya, ia telah berada di tim Real madrid sejak tahun 2007 dimana jika dihitung sudah 15 tahun. Kontraknya pun akan berakhir pada akhir musim ini dan masih belum tahu apakah Marcelo akan lanjut membela Real Madrid. Gaji yang ia dapatkan setiap minggunya adalah Rp 6,8 miliar.
  3. David Alaba
    Alaba yang merupakan salah satu pemain Real Madrid ini memiliki gaji yang tak tanggung-tanggung. Real madrid berani menggaji Alaba sebesar Rp 7 miliar per pekan. Ini juga dikuatkan karena faktor Alaba yang sangat mahir dimainkan di posisi manapun.
  4. Eden Hazard
    Dalam sejarah Real Madrid, Eden Hazard adalah pemain termahal yang pernah diboyong oleh tim legenda ini. Hazard diboyong dari Chelsea ke Los Blancos dengan harga 115 juta Euro. Selain harga yang mahal, Hazard juga mendapatkan gaji tinggi yaitu Rp 8,7 miliar per pekan.
  5. Gareth Bale
    Sampai detik ini, Gareth Bale bermain 254 pertandingan dalam membela Real Madrid. Dari seluruh pertandingan ini, pemain berusia 32 tahun tersebut telah menyumbang 106 gol serta 67 assist. Gareth Bale juga mendapatkan gaji Rp 8,7 miliar per minggu nya.

Madrid Rekrut Banyak Penyerang untuk Gantikan Ronaldo

Cristiano Ronaldo merupakan salah satu legenda sepak bola. Dapat dikatakan hampir seluruh dunia mengenal namanya ini. Pria ini berasal dari keluarga miskin yang hidupnya sangat susah di masa kecil. Dengan kegigihannya dan kepercayaannya, kini Ronaldo mampu menjadi bintang bersinar yang mencetak jutaan dollar setiap minggunya.

Pemain terbaik Real Madrid ini memiliki karir yang sangat sukses sekali ketika ia berada di Santiago Bernabeu. Madrid mendapatkan banyak skor paling banyak dari Ronaldo. Total gol yang dicetak oleh pemain ini adalah 438 gol dari 450 pertandingan. Berkat kemampuannya yang sangat luar biasa ini, Ronaldo telah membantu Madrid memenangkan banyak gelar. Contohnya adalah dua gelar La Liga dan ia juga mendapatkan empat trofi Liga Champions.

Namun, pada tahun 2018 Madrid harus berpisah dengan Ronaldo. Hal ini dikarenakan pemain asal Portugal ini memutuskan untuk bergabung bersama Juventus. Ketika pemain hebat ini meninggalkan Madrid, akhirnya Madrid harus merekrut beberapa pemain penyerang untuk menggantikan Ronaldo.

5 Pemain Penyerang Pengganti Ronaldo

  1. Mariano Diaz
    Pemain ini menggunakan nomor punggung 7 pengganti Ronaldo. Pemain berusia 28 tahun ini kini bertanding untuk membawa Madrid kepada kemenangan. Namun, penampilannya sampai saat ini belum ada yang berkesan akibat ia kerap cedera sehingga jarang muncul saat pertandingan.
  2. Vinicius Junior
    Pemain satu ini di transfer pada bursa transfer musim panas tahun 2018. Pemain muda ini telah menjadi pemain Real Madrid pada usia 18 tahun dengan harga 45 juta Euro. Pada awalnya ia tidak terlalu bisa untuk menunjukkan kemampuannya. Namun, seiring berjalannya waktu akhirnya pemain muda ini mampu menjadi pemain andalan di tim Real Madrid
  3. Luka Jovic
    Luka Jovic masuk ke Real Madrid di bursa transfer pada tahun 2019 dengan harga 60 juta Euro. Pemain satu ini langsung menunjukkan kemampuannya ketika masuk dan bertanding membela Real Madrid.
  4. Eden Hazard
    Mantan pemain Chelsea ini merupakan salah satu bintang ketika berada pada tim The Blues tersebut. Mantan pemain Lille ini dibayar cukup mahal ketika masuk ke Real Madrid yaitu seharga 115 juta Euro.
  5. Rodrygo
    Saat ini Rodrygo merupakan salah satu pemain andalan Real Madrid. Sejauh ini Rodrygo telah mencetak 11 gol dan 13 asis terhitung dari 73 pertandingan yang ia ikuti.

Real Madrid Akan Melepas Isco Pada Bursa Transfer Musim Dingin 2021

Siapa yang tidak kenal lagi dengan pemain Real Madrid ini, ya Isco. Pemain yang berkelahiran dari Spanyol ini mempunyai bakat yang menarik saat di atas lapangan, isco juga selalu menampilkan permainan terbaiknya ketika bermain untuk klub. Namun pihak dari Real Madrid akan melepas Isco dari klub, sampai saat ini masih tidak ada alasan dari pihak Real Madrid mengapa ingin melepaskan Isco.

Namun Real Madrid tidak akan melepas Isco dengan gratis, itu di karenakan Isco sendiri adalah pemain yang sudah cukup lama bermain di Real Madrid, dan mempunyai catatan yang bagus. Ia (Isco) akan di lepas oleh Real Madrid pada musim dingin 2021 nanti. Isco bermain bersama klub Real Madrid sudah sejak 2013 silam, dan selalu menjadi playmaker andalan Real Madrid, Karena itu lah Isco tidak akan di lepas dengan tidak ada harga.

Namun yang sangat di sayang kan oleh semua orang adalah, belakangan ini permainan dari Isco sedikit menurun dan kurang konsisten. Tetapi semua mempunyai sebab nya, ia sedang mengalami cedera dan tidak bisa bermain dengan keadaan fit. Karena ia mengalami cedera yang membuat permainan nya sedikit menurun, ia tidak sering untuk di mainkan, namun hanya lebih banyak duduk di bangku cadang. Karena penampilan nya sudah menurun, maka dari itu Real Madrid akan segera melepaskan nya pada musim dingin 2021.

Manajemen dari Real Madrid juga sudah memutuskan untuk tidak memperjangan kontrak dari seorang Isco. Padahal, kontrak Isco bersama Real Madrid akan sampai pada musim panas 2022. Namun Real Madrid sudah tidak mempunyai pilihan lain selain melepas Isco lebih cepat. Mungkin banyak yang tidak mengetahui mengambil keuntungan dari Bursa Transfer. Jika pemain yang sudah berusia 29 tahun itu tidak segera untuk di lepas atau di jual, maka Real Madrid akan kesulitan untuk mengambil keuntungan.

Pihak dari Real Madrid tidak akan melepas pemain secara gratis, agar mendapatkan keuntungan untuk membeli pemain yang bisa bergabung bersama Real Madrid. Dari kedatangan Carlo Ancelotti sebagai pelatih baru pada musim panas lalu, Isco tidak bisa di masukan dalam skema bermain yang di ciptakan oleh pelatih baru tersebut.

Bukan tidak mempuyai alasan mengapa Isco tidak bisa di masukan ke dalam skema, itu di karenakan ia selalu kalah bersaing dengan Luka Modric, dan sampai sekarang Modric adalah ruh untuk merancang sebuah serangan Real Madrid. Dan akhirnya pelatih asal Itali itu memilih, lebih baik Isco di jual.